Dandim 0824/Jember Menyampaikan Selamat Hari Pramuka Nasional Ke 63

    Dandim 0824/Jember Menyampaikan Selamat Hari Pramuka Nasional Ke 63

    JEMBER – Pramuka sebagai salah satu organisasi kjepanduan dan wadah pembinaan pelajar, generasi muda bangsa, kini sudah genap berusia 63 Tahun sejak berdirinya pada 14 Agustus 1961 – 14 Agustus 2024, yang diperingati oleh seluruh tingakatan Pramuka di Indonesia, termasuk di Kabupaten Jember, dengan Upacara yang diselenggarakan pada 14/08/2024 di Lapangan Sukorambi dengan dipimpin Bupati Jember Hendy Siswanto.

    Kegiatan peringatan tersebut diharapkan menjadi momentum untuk terus mengembangkan, dan meningkatkan pembinaan dan peran sertanya dalam pembangunan maupun kegiatan kemanusiaan, seperti penanggulangan bencana alam dan lain-lainnya.

    Menyikap[I peringatan ke 63 tahun Hari Pramuka Nasional tersebut Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, saat kami konfirmasi melalui selulernya, menyampaikan permohonan maaf tidak dapat menghadiri upacara peringatan Hari Pramuka Nasional di Kabupaten Jember, karena saya sedang melaksanakan  kegiatan dinas di Surabaya, dan saya wakilkan kepada Pasiter Kapten Inf Sarjo untuk mengahadirinya.

    Pada kesempatan yang berbahagia ini, saya atas nama Keluarga Besar Kodim 0824/Jember dan selaku Ketua Pembimbing Saka,  Pramuka Saka Wira Kartika Kodim 0824/Jember menyampaikan selamat Hari Pramuka Nasional Ke 63, semoga Pramuka senantiasa selalu menjadi bagian dari pembinaan generasi bangsa dengan kegiatan kegiatan sosial kemasyarakatan serta kegiatan kemanusiaan dalam peran sertanya menjaga kedaulatan NKRI, sesuai dengan Thema “Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI. (Siswandi)

    pendim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Tim Dalprogar Mabesad, Tinjau Kodim 0824/Jember 

    Artikel Berikutnya

    1283 KPM Menerima Bantuan Pangan, Babinsa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Tiba Di Vilamor Filipina, Satgas TNI Langsung Distribusikan Bantuan
    TMMD Ke-122 Kodim Mappi Resmi Ditutup
    Dandim 1805/Raja Ampat Paparkan Hasil Capaian Pelaksanaan Program TMMD Ke-122 Kepada Kasdam XVIII/Kasuari
    Babinsa Koramil Deket Bantu Distribusikan Air Bersih kepada Warga
    Mayjen TNI Rudy Saladin Dampingi KSAD Tutup TMMD ke-122 di Kediri

    Ikuti Kami